Fictions Enroll

Komik Terbaru

Sudah Saatnya Hip-Hop Papua Dikenal Masyarakat Indonesia

Hip Hop Papua

Sudah saatnya musisi di Papua atau siapa saja yang merasa berkompeten dengan pengembangan seni, lebih khusus lagi seni musik modern di Papua untuk berpikir satu konsep pengembangan musik kearah yang positif.

Musik sejak jaman dahulu, memiliki peran yang besar dalam penentuan perubahan- perubahan sosial yang terjadi dimasyarakat. Potensi generasi muda di Papua dalam bidang musik ini, sudah seharusnya dioptimalkan dengan konsep- konsep yang tepat.

Sejarah hip hop di tanah Papua bermula sekitar 2005 ketika muncul kelompok bernama Star East asal Timika. Grup lainnya adalah Peace Melanesia, Antrabes, Black Nation, dan Black Gangsta.

Kemunculan beberapa kelompok itu membuat kancah hip hop di Papua, khususnya Jayapura menjadi ramai dan sampai sekarang hip hop Papua semakin dikenal, entah sudah berapa banyak grup hip hop yang telah menunjukan jati diri mereka.

Semoga Pemerintah Daerah bisa melihat fenomena hip hop di Papua ini sebagai suatu hal yang sangat positif dan diberi fasilitas dan bagaimanapun Pemerintah bertanggung jawab moral bagi generasi muda Papua yang menurut kami rentan terhadap semua perubahan- perubahan yang terjadi.

No comments